Cara Membuat Gorden Smoke Ring – Gorden merupakan salah satu elemen yang memang harus ada di dalam rumah. Gorden ini tak hanya berfungsi sebagai penyekat atau penghalau cahaya matahari masuk ke dalam ruangan namun juga untuk mempercantik ruangan anda. Sekarang ini banyak sekali gorden yang ditawarkan di pasaran. Anda bisa memilih sesuai dengan keinginan anda. Namun jika anda enggan membeli gorden yang sudah jadi, anda bisa memilih untuk membuatnya sendiri.
Anda dapat berhemat dan mendapatkan gorden yang unik dengan cara membuat atau menjahitnya sendiri. Anda hanya perlu mengelim kedua sisi dan bagian bawah kain, menjahitkan pita khusus atau bisban pada bagian atasnya, dan selesai! Panduan langkah demi langkah dibawah ini menunjukkan pada Anda bahwa betapa mudahnya membuat gorden smoke ring. Bahan-Bahan untuk membuat gorden smoke ring yang harus disiapkan:
· Kain Gorden
· Smoke Ring dan Pita Keras
· Mesin Jahit
· Pita Keras yang biasa sebagai pengeras kerah baju.
· Benang Warna Senada dengan Kain Gorden
· Meteran
· Gunting
Pertama ukurlah lebar dan panjang jendela yang akan anda pasang gorden. Lalu gunting kain gorden yang sesuai keinginan, karena lebar bidang kain digunakan untuk tinggi jendela maka kita tinggal menghitung untuk lebar jendela. Misalkan untuk lebar jendela 0,8 m anda bisa menggunting 2 meter. Jadi untuk satu jendel anda menggunakan kain gorden sebanyak 2.8 m x 2 m.
Untuk lebar kain 2 meter anda bisa menggunakan smoke ring 16 cincin karena hitungannya untuk 1 meter ada 8 pita smoke ring cincinnya. Lipatlah pita Smoke ring diantara cincin smoke ring yang tak ada pengaitnya. Di bagian ini akan digunakan untuk bagian depan kain gorden. Hal ini bertujuan untuk menyesuaikan letak pita smoke ring pada kain gorden. Sebelumnya guntinglah pita smoke untuk cincin pertama diantara cincin yang sudah ada pengaitnya agar cincin yang pertama membuat gorden menutup.
Gunting Pita keras tadi selebar 10 cm panjangnya sesuai dengan lebar kain gorden. Setrika pita keras dengan jarak 15 cm dari ujung kain atas dan disesuaikan dengan tinggi jendela anda yang ingin dipasangkan gorden. Lipatlah kain gorden 15 cm di bagian atas dan kemudian sematkan dengan menggunakan jarum pentul untuk menutupi pita keras yang sudah di setrika pada kain gorden tadi. Letakkanlah smoke ring diatas lipatan tadi. Posisikan smoke ring sekitar 1 cm dari bagian atas gorden dan kurang lebih 5 cm dari kiri kanan kain gorden dan sesuaikan dengan lebar gorden yang ingin dibuat. sematkan dengan rapi sehingga ketika pita smoke ring dijahitkan pada kain, maka kain gorden atau pitanya tidak bergeser. Jahitlah bagian bawah gorden dengan rapi, lalu jahit di bagian kiri kanan gorden dan usahakan untuk menjahit serapi mungkin. Guntinglah kain pada lubang cincin smoke ring Pasangkan cincin smoke ring di pita smoke ring. Dan gorden smoke ring anda sudah selesai.
Itu tadi beberapa cara membuat gorden smoke ring yang bisa anda coba sendiri di rumah. Buatlah gorden smoke ring secanting mungkin dengan bahan yang bagus, model dan motif yang sesuai dengan tema ruangan anda. Dengan membuat gorden smoke ring sendiri anda tak hanya bisa berhemat namun anda bisa menyesuaikan model gorden sesuai dengan keinginan anda. Selamat mencoba.